Senin, 06 September 2010

- Pemain Sriwijaya FC Dapat Bonus Rp100 Juta

Para pemain dan ofisial Sriwijaya FC menerima bonus sebanyak Rp100 juta setelah berhasil menjuarai ajang Inter Island Cup 2010 di Palembang, Minggu malam (5/9), kata Presiden Klub Dodi Reza Alex.

"Bonus ini akan dibagikan ke seluruh pemain langsung sebelum mereka mudik lebaran," kata Dodi, di Palembang, Senin.

Dia merincikan bonus itu bersumber dari Komisaris PT Sriwijaya Optimis Mandiri (manajemen SFC) H Muddai Madang Rp30 juta, dan bonus kemenangan dari PT Liga Indonesia Rp70 juta.

Selain mendapatkan bonus berupa uang, para pemain SFC juga mendapat hadiah tiket perjalanan pulang-pergi ke kampung masing-masing untuk merayakan lebaran.

"Sejak awal sudah dijanjikan akan mendapatkan tiket pulang pergi ke kampung halaman masing-masing, dan hal itu akan kami tepati. Nilai yang diberikan juga tidak terbilang kecil, jika ditotalkan untuk seluruh pemain dan ofisial," ucap putra sulung Gubernur Sumsel ini.

Akan tetapi, dia menambahkan, terkhusus untuk pemain asing akan diberikan hadiah berupa uang.

"Pemain asing tidak mudik lebaran, jadi mereka diganti dengan uang saja. Sementara pemain lokal, setahu saya memanfaatkan momen libur lebaran kali ini," ucap dia.

Dia menambahkan, seusai mengalahkan Persiwa Wamena 2-0 di partai final IIC di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring, para punggawa SFC diberikan libur dari tanggal 6-14 September 2010.

"Seusai libur lebaran, para pemain diminta langsung berkumpul di Malang pada tanggal 15 September untuk menjalani `training center` hingga laga perdana Liga Super," ucap dia.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar