Sabtu, 08 Januari 2011

- LPI Yakin Dapat Izin Polisi Satu Musim

Jakarta - Liga Primer Indonesia (LPI) mengakui baru mendapat izin dari kepolisian untuk tiga pertandingan awal. Namun mereka merasa yakin bisa memperoleh izin untuk satu musim penuh.

Demikian dikatakan General Manager LPI, Arya Abhiseka, usai mengurus soal perizinan tersebut di Mabel Polri, Jakarta, Jumat (7/1/2011) sore.

Disebutkan bahwa izin yang sudah resmi keluar adalah untuk laga pembuka Solo FC versus Persema Malang di Solo (8/1), Persibo vs Batavia FC di Bojonegoro (9/1), dan Persebaya kontra Bandung FC di Surabaya (10/1).

"Izin sudah keluar, baru tiga pertandingan awal dulu. Tapi untuk yang di Bojonegoro dan Surabaya baru akan saya ambil besok, karena sekarang kantor Polda Jatim sudah tutup," ujar Arya.

Soal perizinan selanjutnya, ia akan terus berkoordinasi dengan Badan Olahraga Profesional Indonesia (BOPI), yang kemarin memberi rekomendasi kepada pemerintah dan polisi supaya memberi lampu hijau untuk gelaran LPI.

"Kita 'kan baru dapat payung dari BOPI. Selanjutnya mereka yang akan beri rekomendasi. Secara prinsip sudah diakui dan diterima.

"Kami masih memenuhi dokumen (untuk perizinan satu musim penuh). Sebagian besar sudah dicicil, mudah-mudahan Selasa (11/1) selesai, sehingga bisa mengurus izin secara keseluruhan. Selasa kalau sudah dapat rekomendasi BOPI, pihak Polri bisa kasih izin satu musim," simpul Arya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar