Selasa, 24 Agustus 2010

- Inter Island Cup 2010
Tetap Menarik Meski Minus Pemain Timnas


Jakarta - Inter Island Cup (IIC) 2010 minus para pemain tim nasional. Meski tanpa kehadiran pemain timnas, CEO PT Liga Indonesia Djoko Driyono menilai turnamen ini bakal tetap menarik. Apa alasannya?

IIC digelar mulai 27 Agustus. Enam tim ambil bagian dalam gelaran ini yakni Arema Indonesia, Persipura Jayapura, Sriwajaya FC, Persib Bandung, PSM Makassar dan Persiba Balikpapan. Laga ini juga bertujuan menjadi pemanasan bagi klub menjelang bergulirnya musim baru.

Sayangnya turnamen yang diikuti tim-tim besar ini tak akan dihadiri oleh para pemain timnas yang kini tengah mengikuti Pelatanas di Jakarta. Namun, CEO PT Liga Indonesia (Liga) Joko Driyono memandang turnamen ini tetap akan menarik. Pasalnya ini ajang ujicoba bagi tim-tim tersebut jelang dimulainya musim yang baru, sehingga mereka akan membawa pemain bintangnya kendati bukan pemain timnas.

"Masih banyak bintang di klub peserta, terlebih lagi yang akan bertanding merupakan tim-tim besar. Jadi saya yakin akan tetap menarik," ujar Joko dalam pertemuan dengan wartawan di kantor PT Liga Indonesia di Kuningan, Jakarta, Senin (24/8/2010).

"Rasa penasaran para penonton untuk melihat kekuatan tim jagoannya untuk menghadapi kompetisi musim depan disinyalir akan menjadi pemicu masyakat untuk datang ke stadion menyaksikan langsung, kendati disiarkan secara langsung di televisi," sambungnya lagi

Total hadiah yang diperebutkan di turmanen ini adalah sekitar Rp 300 juta. Dimana juara berhak mendapatkan hadiah sebesar Rp 100 juta, dan runner up Rp 75 juta, serta masing-masing Rp 25 juta untuk empat peserta lain lainnya.

"Selain Inter Island Cup, sebagai pemanasan kompetisi LSI, kami juga menyiapkan community shield antara Arema sebagai juara LSI musim lalu, dengan Sriwijaya FC juara Piala Indonesia 2010, sebagai laga pembuka kompetisi musim ini. Laga ini akan digelar pada 25 september mendatang," pungkas Joko.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar