Selasa, 14 Desember 2010

- Piala AFF
'Kenaikan Tiket Masih Rasional'

Jakarta
- Dibanding pertandingan fase grup, harga tiket semifinal Piala AFF mengalami peningkatan. Disebut Ketua LOC Joko Driyono, kenaikan tersebut masih di batas kelaziman.

Seperti diberitakan sebelumnya, hampir seluruh harga tiket laga semifinal antara Filipina kontra Indonesia mengalami kenaikan harga. Hanya di kategori tiga karcil pertandingan bertahan di angka Rp 50.000.

Meski kenaikan tersebut mengundang banyak protes dari fans, namun pihak PSSI dan LOC lokal menganggap kenaikan tersebut adalah sesuatu yang mahal. PSSI dan LOC bahkan sebelumnya berencana menaikkan harga tiket lebih dari yang diumumkan pada Jumat lalu.

"Tiket yang sekarang sebenarnya turun dari yang diprediksi sebelumnya, karena kami memprediksi cuma (menggelar) satu pertandingan semifinal. Kami tidak mencari untung, dari kapasitas 87.000 tiket yang dijual hanya 70.000, kami tetap memperhatikan masalah keamanan," sahut Joko Driyono pada wartawan di Kantor PSSI Pusat, Senayan, Jakarta.

Dilanjutkan Joko, peningkatan harga tiket tersebut masih dalam
batas-batas rasional. Dengan level kompetisi yang semakin tinggi (babak semifinal), penghargaan atas jalannya pertandingan juga semakin tinggi.

"Ini untuk mengormati pertandingan sepakbola. Harga ini masih
rasional. Tiket naik merupakan bentuk apresiasi terhadap
pertandingan," demikian Joko.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar