Jumat, 12 November 2010

- Tak Pernah Menang, Persibo Lakukan Evaluasi

Bojonegoro - Belum pernah meraih kemenangan di ISL musim ini membuat manajeman Persibo Bojonegoro gerah. Bila sampai menelan kekalahan, maka manajemen siap melakukan apapun yang diminta masyarakat Bojonegoro.

Hasil teraktual yang didapat tim promosi itu adalah ditahan imbang Bontang FC 1-1. “Kita kecewa. Bagaimana tidak, selama berlaga di ISL Persibo belum pernah menang sama sekali,” ungkap asisten manajer Persibo Imam Sarjono, Jumat (12/11/2010).

Menindaklajuti buruknya performa tim berjuluk Laskar Angling Dharma tersebut, pihak manajemen langsung melakukan evaluasi internal untuk membenahi tim supaya bisa lebih bagus pada pertandingan-pertandingan setelah ini.

“Pertandingan melawan Bontang FC kemarin semua pihak, kususnya menejemen sudah memasang target menang. Namun, lagi-lagi kita hanya bisa meraih hasil seri (1-1). Akan kita evaluasi, apa yang menjadi kendala kenapa sampai belum pernah menang,” ujar Sarjono.

Yang menjadi pertanyaan, imbuhnya, kenapa Persibo hanya bisa bermain cukup bagus di awal-awal pertandingan. Namun pada babak kedua dan menjelang akhir laga, pertahanan begitu rapuh sehingga lawan bisa leluasa untuk membalas kekalahan.

“Kami akan cari kendala ini. Apakah pengurus yang kurang bagus atau memang fisik dari para pemain yang memang lemah sehingga selalu kedodoran sebelum laga usai,” lanjut Sarjono.

Laga melawan Persisam Samarinda di Stadion Letjend H Soedirman, Bojonegoro tanggal 14 November mendatang menjadi 'pertaruhan'.

“Kalau melawan Persisam nanti kalah lagi, dan masyarakat meminta menejemen atau kepengurusan diganti. Kita hanya bisa pasrah,” jawab Sarjono.

Persibo saat ini ada di posisi dasar klasemen sementara ISL dengan mengantongi poin tiga dari tujuh kali bertanding.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar